Selain tujuan wisata, hal yang selalu saya perhatikan untuk sebuah perjalanan adalah transportasi. Saya sangat memikirkan sekali transportasi apa saja yang akan saya gunakan atau ingin saya coba selama perjalanan. Maklum saja, saya tipikal orang yang ingin mencoba banyak hal. Mumpung masih muda, masih bisa, masih banyak tenaga.
Darat, laut, udara sudah pernah saya coba. Nah, untuk perjalanan udara sendiri, ini salah satu yang bikin saya sedikit berpikir agak keras. Tiket pesawat tergolong mahal bagi saya yang seringnya bokek ini. Jadi saya harus pintar-pintar memilih maskapai yang aman dan nyaman, tapi dengan budget dan jam penerbangan yang pas. Males banget lah harus ditinggal pesawat. Rencana liburan bisa bubar jalan.
Kenapa saya bilang jam penerbangan yang pas? karena oh karena, tranportasi umum untuk menjangkau Bandara yang ramah dikantong kadang hadir diwaktu yang kurang pas dengan waktu penerbangan. Kalau ke bandara di jam sibuk, saya takut kena macet. Kalau mengambil penerbangan super pagi, transportasi ke bandara sudah ada belum ya?
Hal seperti ini bikin bingung kan? Lalu, apa saja sih alternatif transpotasi untuk bisa menjangkau Bandara Soekarno Hatta?
1.Sewa taxi atau mobil
Bagi yang memiliki budget yang cukup besar untuk liburan, menggunakan taxi atau mobil adalah pilihan yang pas. Dengan menyewa moda transportasi ini, kamu bakalan punya kelonggaran waktu untuk memilih terbang kapan saja. Kekurangnnya hanya berat di argo. Hamba tak kuat lihat argonya. ๐
2. Transportasi Online
Sama dengan sewa taxi atau mobil, transportasi online juga memberikan fleksibilitas untuk waktu keberangkatan. Namun, mungkin rada-rada sulit kalau order dijam-jam ngantuk ya. Tentunya harganya pun tak kalah bersaing dengan menyewa taxi atau mobil. Kalau buat liburan ramean sih oke. ๐
3. Kereta Bandara
Sekarang telah hadir pula kereta bandara yang konon super nyaman. Namun, Kereta Bandara ini baru bisa digunakan kalau kamu memulai perjalanan dari Jakarta atau memilih transit ke Jakarta dulu baru kemudian ke Bandara. Harga tiket kereta bandara pun masih tergolong rama dikantong kok.
4. Damri
Waktu saya masih tinggal di daerah Jabodetabek, Damri adalah alternatif kendaraan yang ramah dikantong saya. Selain itu, jam oprasionalnya telah sesuai dengan jadwal penerbangan dengan berbagai maskapai. Jadi pasti tepat waktu.
Namun, lain dulu, lain sekarang. Pindah kota berarti pindah kebiasaan, dan pilihan akan transportasi pun menjadi berubah. Meskipun di kota tempat saya tinggal terdapat bandara, namun beberapa belum ada penerbangan direct. So, jadi harus tetap mengejar ke Bandara Internasional Soekarno Hatta. Budget perjalanan menjadi sedikit melebar, seperti badan ini. ๐
Untuk perjalanan ke beberapa pulau di Indonesia pun, saya harus menggunakan penerbangan dari Jakarta. Otomatis saya harus mencari transportasi yang pas untuk perjalanan ke sana. Salah satu yang direkomendasikan adalah Airport Transfer.
5. Airport Transfer
Airport Transfer ini merupakan transportasi khusus ke Bandara, layaknya travel atau damri. Jenis kendaraan yang digunakan berupa Shuttle Bus. Rute yang disediakan cukup banyak dan tiketnya bisa dipesan secara online. Jadi ga ngeri kehabisan tiket dan bisa disesuaikan dengan jadwal penerbangan deh. Untuk perjalanan ke Bandara, transportasi jenis ini bisa diandalkan. So, ayo pesan tiket big bird bus untuk perjalanan liburan kamu!
Sudah tidak bingung lagi kan memilih naik apa ke Bandara?
Mari berkelana, bahagia!